Home / Pemerintah Aceh

Sabtu, 3 Januari 2026 - 19:49 WIB

Sekda Aceh dan Rombongan Terjebak Longsor di Gayo Lues Saat Antar Bantuan

mm Mohd. S

Gayo Lues — Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir, S.IP., MPA., bersama Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh & Kesejahteraan Rakyat Sekda Aceh Drs. Syakir, M.Si, Kadis PUPR Aceh Ir. Mawardi, ST, dan rombongan terjebak longsor di Gampong Tetumpun, Kecamatan Putri Betung, Kabupaten Gayo Lues, Sabtu (3/1/2025).

Peristiwa tersebut terjadi saat rombongan Sekda Aceh melakukan perjalanan dari Gayo Lues menuju Aceh Tenggara dengan membawa bantuan bagi korban banjir dan longsor. Hujan yang mengguyur wilayah tersebut tadi malam memicu sejumlah titik longsor di jalur itu.

Di Gampong Tetumpun, rombongan awalnya berhasil melewati titik longsor pertama yang telah dibersihkan. Namun, sekitar satu kilometer kemudian, rombongan kembali dihadapkan pada titik longsor kedua yang masih dalam proses penanganan.

Dua unit alat berat tampak tengah melakukan pembersihan material longsor di lokasi tersebut. Setelah memantau kondisi lapangan dan berkoordinasi dengan petugas, diperkirakan proses pembersihan baru akan selesai pada Minggu pagi.

Atas pertimbangan keselamatan dan waktu tempuh, Sekda Aceh dan rombongan memutuskan kembali ke arah Gayo Lues dan mengalihkan perjalanan menuju Aceh Tamiang melalui jalur Tranggon–Babah Rot (Abdya).

Namun nahas, saat melintasi kembali titik longsor pertama yang sebelumnya sudah dilewati, badan jalan kembali tertutup longsoran baru. Akibatnya, Sekda Aceh dan rombongan terjebak di tengah perjalanan dan belum dapat melanjutkan perjalanan hingga berita ini diturunkan.

Hingga saat ini, kondisi Sekda Aceh dan rombongan masih menunggu pembersihan material longsor dan pembukaan kembali akses jalan oleh petugas terkait.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh

DPMPTSP Aceh Gelar Doa dan Zikir Bersama untuk Korban Banjir 

Pemerintah Aceh

Wagub Fadhlullah Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Kwarda Pramuka Aceh

Pemerintah Aceh

Plt Sekda Aceh: BRA Harus Hadir sebagai Pemberi Solusi

Pemerintah Aceh

Mualem Hadiri Pelantikan Pengurus IKA Unimal

Pemerintah Aceh

Wagub Sapa Supir Truk Pelat Luar Aceh di Puncak Gurutee, Beri Jajan Makan Siang 

Pemerintah Aceh

Gubernur Dukung Rencana Film Kesultanan Aceh-Ottoman, Siap Libatkan Tim Sejarah Terbaik

Pemerintah Aceh

PGE Kirim Bantuan ke Aceh, Wagub Fadhlullah Pastikan Penyaluran Tepat Sasaran

Pemerintah Aceh

Gubernur Mualem Pimpin Rapim, Dorong Percepatan Realisasi APBA 2025