Pidie Jaya – Agusrianto Nurdin kembali pimpin Partai Demokrasi Indonesia ( PDI ) Perjuangan Kabupaten Pidie Jaya untuk periode 2025-2030.
Ini periode kedua Agusrianto di percaya untuk menahkodai DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pidie Jaya.
Kepada media ini, melalui pesan singkat WhatsApp, Senin (3/11) mengatakan, kepercayaan Dewan pengurus pusat kepada dirinya untuk kembali memimpin PDI Perjuangan Kabupaten Pidie Jaya tidak terlepas dari peran dan kepercayaan teman teman dan kader PDI Perjuangan baik di DPC maupun DPD Aceh.
” Alhamdulillah saya masih di percaya untuk menahkodai PDI Perjuangan untuk periode 2025-2030, terimakasih kepada rekan rekan yang masih mempercayai saya sebagai ketua ” tulis Agusrianto
Dalam kesempatan tersebut, Agusrianto juga mengucapkan selamat kepada Jamaludin Idham anggota DPR RI dari PDI Perjuangan Dalil Aceh yang telah mendapat tugas baru sebagai Ketua DPD PDI Provinsi Aceh untuk masa jabatan lima tahun kedepan 2025-2030.(R)











