Home / Daerah

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:56 WIB

Personel Polres Pidie Bersihkan Halaman Meunasah di Gampong Ulee Tutue Pasca Banjir

mm Mohd. S

Pidie  – Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan dan sarana ibadah masyarakat pasca bencana banjir, personel Kepolisian Resor (Polres) Pidie melaksanakan kegiatan pembersihan halaman Meunasah Dusun Habib Cut, Gampong Ulee Tutue, Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie, Selasa, (13/01/2026).

Kegiatan tersebut difokuskan pada pembersihan lumpur dan material tanah yang menutupi halaman meunasah akibat dampak banjir.

Dengan menggunakan peralatan manual seperti sekop, cangkul, dan gerobak dorong, personel Polres Pidie bergotong royong membersihkan area sekitar tempat ibadah agar dapat kembali digunakan dengan nyaman oleh masyarakat.

Pembersihan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pemulihan fasilitas umum serta untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan warga pasca bencana. Kehadiran personel Polri di tengah masyarakat mendapat sambutan positif, mengingat meunasah merupakan pusat kegiatan ibadah dan sosial warga setempat.

Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK melalui Kasi Humas AKP Anwar, S.Ag menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk pengabdian Polri kepada masyarakat, khususnya dalam membantu pemulihan pasca bencana alam.

“Pembersihan halaman meunasah ini kami lakukan agar masyarakat dapat kembali melaksanakan ibadah dengan nyaman dan aman. Sejumlah Personel Polres Pidie Polri hadir membantu pemulihan lingkungan dan fasilitas umum pasca banjir,” ujar AKP Anwar, S.Ag.

Lebih lanjut, Kasi Humas menegaskan bahwa Polres Pidie akan terus berupaya hadir dan berperan aktif dalam setiap kondisi yang dihadapi masyarakat.

“Kami ingin memastikan kehadiran Polri benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Semangat gotong royong ini adalah wujud nyata Polri untuk Masyarakat,” tambahnya.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Muspida Pidie Jaya Bersama Kapolres Sidak Pasar Ulee Gle, Tekan Inflasi dan Jaga Stabilitas Harga

Daerah

Kapolres Pidie Pantau GPM di Pasar Pante Teungoh Kota Sigli

Daerah

Pangdam IM dan Ketua Persit KCK Daerah IM Kunjungi Yonif TP 856/Satria Bumi Sakti di Nagan Raya

Daerah

382 Personel Polda Aceh Peroleh Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2025

Daerah

Koperasi Polres Pidie Jual 10 Ton Beras SPHP dalam 5 Hari Pelaksanaan GPM

Daerah

Polisi Pastikan Penyeberangan Penumpang di Pelabuhan Ulee Lheue Aman dan Lancar

Daerah

Dokkes Polres Pidie Cek Kesehatan Tahanan, Kapolres: Pemenuhan Hak Dasar Harus Dipastikan

Daerah

Tim Ekspedisi Gunung Leuser Terus Bergerak, Melintasi Tantangan Alam Menuju Titik Tertinggi