Home / Daerah

Minggu, 18 Januari 2026 - 01:06 WIB

Prajurit TNI, Persit dan Relawan beri Layanan Medis dan Bantuan ke Desa Rerebe Gayo Lues

mm Mohd. S

Gayo Lues – Suasana haru dan penuh rasa syukur menyelimuti Desa Rerebe, Kecamatan Dabun Gelang, Kabupaten Gayo Lues, saat TNI bersama tenaga kesehatan hadir langsung di tengah masyarakat yang terdampak Bencana Alam Aceh. Kehadiran TNI dan tenaga medis tersebut menjadi semangat di tengah kesulitan warga, bukan hanya membawa bantuan, tetapi juga menghadirkan harapan, kepedulian, serta rasa aman yang sangat dirindukan masyarakat pascabencana, Kamis (15/01/2026).

Komandan Kodim 0113/Gayo Lues, Letkol Arm Fran Desiafan Eka Saputra, S.H., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVI Dim 0113 Koorcab Rem 011 PD Iskandar Muda, Ny. Dhantie Fran, yang juga merupakan dokter Tim IDI Kabupaten Gayo Lues, memimpin langsung kegiatan kemanusiaan tersebut. Beragam kegiatan dilaksanakan, mulai dari penyaluran bantuan kemanusiaan, pengobatan massal, trauma healing, dapur persahabatan dengan memasak bersama warga, hingga makan bersama masyarakat Desa Rerebe.

Sejak pagi hari, warga dari berbagai kalangan usia tampak antusias mendatangi lokasi kegiatan. Anak-anak, orang dewasa, hingga para lansia dengan penuh harap menunggu giliran untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Tidak sedikit warga yang mengaku selama ini mengalami keterbatasan akses layanan medis akibat kondisi geografis serta dampak bencana yang melanda wilayah mereka.

Pelayanan kesehatan yang diberikan meliputi pemeriksaan kesehatan umum, konsultasi medis, pemberian obat-obatan sesuai diagnosis, serta edukasi kesehatan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan pascabencana. Seluruh layanan diberikan secara gratis dan penuh empati, sehingga masyarakat merasa terbantu dan diperhatikan.

“Terima kasih TNI, terima kasih dokter. Kami merasa tidak sendirian,” ungkap salah satu warga dengan mata berkaca-kaca. Ucapan tersebut mencerminkan rasa haru dan terima kasih seluruh masyarakat Desa Rerebe atas kepedulian TNI dan tenaga kesehatan yang hadir langsung membantu mereka.

Selain pelayanan kesehatan, kegiatan dapur persahabatan dan makan bersama menjadi momen kebersamaan yang semakin mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat. Kebersamaan tersebut menciptakan suasana kekeluargaan, menguatkan mental warga, serta membantu memulihkan trauma pascabencana.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danyonif TP 855/RD Letkol Inf Irvan Nugraha Rodin, S.I.P., M.Tr.Mil., didampingi Ketua Persit KCK Yonif TP 855/RD Ny. Adinda Cutiasandhi Putri S. Ab, Pasi Pers Kodim 0113/Gayo Lues Kapten Kav Parji, Dan Pos Ramil Dabun Gelang Peltu Nurdin, dr. Muslim, S.Pa, dr. Romi Alimiko, Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang, personel Yon TP 855/Raksaka Dharma, pengurus Persit KCK Cabang XXVI Dim 0113, Persit Yonif 855/Raksaka Dharma, serta mahasiswa dari Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

Dandim 0113/Gayo Lues, Letkol Arm Fran Desiafan Eka Saputra, S.H., menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen TNI untuk selalu hadir di tengah rakyat, khususnya saat masyarakat menghadapi situasi sulit akibat bencana alam. Menurutnya, TNI tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga memiliki tanggung jawab moral dan kemanusiaan untuk membantu meringankan beban rakyat.

“Kami ingin memastikan masyarakat benar-benar merasakan kehadiran negara. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan pengabdian TNI kepada rakyat,” tegas Dandim.

Sementara itu, Ny. Dhantie Fran selaku Ketua Persit KCK sekaligus dokter dari Tim IDI Kabupaten Gayo Lues menyampaikan bahwa pelayanan kesehatan ini dilakukan dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab, guna membantu masyarakat terdampak bencana alam Aceh mendapatkan hak dasar mereka, khususnya di bidang kesehatan.

Rasa syukur dan apresiasi dari masyarakat terus mengalir sepanjang kegiatan berlangsung. Warga berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, karena dinilai sangat membantu pemulihan kondisi fisik maupun mental pascabencana.

Kegiatan kemanusiaan ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dan rakyat. Di tengah keterbatasan pascabencana alam, TNI bersama tenaga kesehatan hadir membawa solusi, kepedulian, dan harapan. Bagi masyarakat Desa Rerebe, momen ini akan selalu dikenang sebagai bukti bahwa TNI benar-benar hadir, bekerja, dan mengabdi untuk rakyat Indonesia.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

PW IWO Aceh Turun Langsung Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor Pidie Jaya

Daerah

Wakili Pangdam IM, Kasdam IM Pimpin Penyembelihan Hewan Kurban di Makodam Iskandar Muda

Daerah

ICMI Aceh Salurkan 3 Ton Logistik ke Aceh Tamiang

Daerah

Kodam Iskandar Muda Bangun Jembatan di Desa Siompin, Kecamatan Suro Makmur, Kabupaten Aceh Singkil

Daerah

Prajurit Kodam IM Rampungkan Pemasangan Jembatan ARMCO Tahap I di Aceh Timur

Daerah

Jumat Berkah, Kodam Iskandar Muda Bagikan 291 Paket Makanan Gratis untuk Warga

Daerah

Satgas Gulbencal Kodam IM Bersihkan Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang

Daerah

Kapolres Aceh Tengah Kawal dan Serahkan Langsung Bantuan dari Pemda dan Kapolri ke Wilayah Terisolir di Kecamatan Linge