Home / Pemerintah Aceh

Minggu, 18 Mei 2025 - 08:31 WIB

Wagub Aceh Minta Kepala BPH RI Jadikan Aceh Pusat Embarkasi Haji Indonesia

mm Mohd. S

Banda Aceh – Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, meminta Kepala Badan Penyelenggara Haji Republik Indonesia (BPH RI), KH. Mochamad Irfan Yusuf Hasyim, untuk menjadikan Aceh sebagai pusat embarkasi jamaah haji seluruh Indonesia. Menurutnya, hal tersebut merupakan impian masyarakat Aceh.

Permintaan itu disampaikan Wagub Fadhlullah dalam acara pelantikan pengurus Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira) Aceh, yang dilaksanakan di Hotel Al Hanifi, Banda Aceh, Sabtu, (17/5/2025).

Baca Juga :  Gubernur Aceh Sambut Kedatangan Kepala Kejati Baru di Bandara SIM

Fadhlullah menjelaskan, letak geografis Aceh yang dekat dengan Arab Saudi dibanding daerah yang lain menjadi salah satu alasan mengapa Aceh harus dijadikan pusat embarkasi haji. Selain itu, di masa lampau era kesultanan, Aceh juga sudah pernah menjadi pusat embarkasi masyarakat muslim nusantara.

“Jika ini terwujud tentu akan menjadi salah satu sumber mendongkrak ekonomi Aceh, mengingat selama ini dana fisikal kami masih tergantung pada dana transfer pusat,” kata Fadhlullah.

Baca Juga :  Mualem Sambut Kepala BP Haji, Usulkan Penambahan Kuota Haji dan Penerbangan Umrah Langsung dari Aceh

Selain menjadikan Aceh sebagai pusat embarkasi haji, Fadhlullah juga meminta Kepala BPH RI menambah kuota keberangkatan haji untuk masyarakat Aceh. Ia mengatakan, waktu tunggu keberangkatan haji Aceh saat ini sangat lah lama.

Untuk diketahui, Kepala BPH RI KH. Mochamad Irfan Yusuf Hasyim juga merupakan Ketua Umum Pengurus Pusat Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira). Selain untuk melantik pengurus Gemira Aceh, kehadirannya ke Bumi Serambi Mekkah juga bertujuan untuk melepas keberangkatan kloter pertama jemaah calon haji Aceh.

Baca Juga :  Gubernur Dukung Rencana Film Kesultanan Aceh-Ottoman, Siap Libatkan Tim Sejarah Terbaik

Acara tersebut turut dihadiri Wali Kota Banda Aceh Illiza Saaduddin Djamal, Anggota DPRA dan tokoh penting lainnya. []

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh

Pemerintah Aceh Teken MoU dengan Flora Agung Grup, Siap Bangun Pabrik Minyak Goreng

Pemerintah Aceh

Gubernur Mualem Takziah ke Rumah Duka Ketua KPA Gayo Lues

Pemerintah Aceh

Ulama dan Tokoh Politik Aceh Lepas Keberangkatan Wagub Fadhlullah ke Tanah Suci

Pemerintah Aceh

Haul ke-15 Hasan Tiro, Gubernur Muzakir Manaf Ajak Kader Jaga Kekompakan dan Jaga Perdamaian Aceh

Pemerintah Aceh

Wagub Fadhlullah Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Kwarda Pramuka Aceh

Pemerintah Aceh

Pemerintah Aceh dan Kemenko Kumham Imipas Gelar Pertemuan, Bahas Peresmian Memorial Living Park

Pemerintah Aceh

Marlina Harap Kemendikdasmen Bantu Tingkatkan Kualitas PAUD Aceh 

Pemerintah Aceh

Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah